Hubungan Smartphone Addiction Dengan Psychological Well-Being Pada Mahasiswa Tingkat II Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabeth Medan Tahun 2025
- Title
- Hubungan Smartphone Addiction Dengan Psychological Well-Being Pada Mahasiswa Tingkat II Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabeth Medan Tahun 2025
- Abstract
- Smartphone addiction merupakan suatu perubahan atau gangguan perilaku yang melibatkan ketergantungan akibat penggunaan Smartphone yang berlebihan dan berdampak pada kesehatan fisik, social dan psikologi dan mengakibatkan gangguan psychological well-being seseorang seperti kecemasan, stress dan bahkan sampai mengganggu aktivitas sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan smartphone addiction dengan psychological well-being pada mahasiswa tingkat II Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabeth Medan Tahun 2025. Metode penelitian yang digunakan korelasional dengan desain cross sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan proportionate stratified random sampling dengan jumlah responden 140 mahasiswa. Instrument yang di gunakan adalah kuesioner Smartphone addiction SAS-SV dan Psychological Well-Being dengan Psychological Well-Being versi short scale. Hasil penelitian didapatkan smartphone addiction pada kategori sedang sebanyak 83,6% dan psychological well-being kategori sedang sebanyak 81,4% . Hasil analisis data dengan uji Fisher Exact didapatkan p-value = 0,012 < 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat adanya hubungan smartphone addiction dengan psychological well-being pada mahasiswa tingkat II Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabeth Medan tahun 2025. Diharapkan mahasiswa dapat mengontrol penggunaan smartphone salah satunya dengan cara melakukan schedule digital detox untuk meningkatkan psychological well-being
- Creator
- Simbolon, Nursedy (STIKes Santa Elisabeth Medan, 2026)
- Date
- 2022
- Item sets
- Keperawatan
