Pengetahuan Mahasiswa tentang Menstruasi di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabet Medan Tahun 2025
- Title
- Pengetahuan Mahasiswa tentang Menstruasi di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabet Medan Tahun 2025
- Abstract
- Menstruasi merupakan proses fisiologis yang dialami oleh setiap perempuan dan memerlukan pengetahuan yang baik agar kesehatan reproduksi dapat terjaga secara optimal. Kurangnya pengetahuan tentang menstruasi dan praktik kebersihan diri yang tidak tepat dapat meningkatkan risiko terjadinya gangguan kesehatan reproduksi, seperti infeksi dan dismenorea. Mahasiswi sebagai kelompok remaja akhir diharapkan memiliki pemahaman yang baik mengenai menstruasi sehingga mampu melakukan perawatan diri secara benar selama periode menstruasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan mahasiswa tentang menstruasi di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabeth Medan Tahun 2025. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif kuantitatif dengan teknik total sampling terhadap 140 mahasiswa perempuan tingkat I yang telah mengalami menstruasi. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner berisi 23 pertanyaan yang mencakup pengetahuan tentang pengertian menstruasi, siklus menstruasi, saat menstruasi, dan cara mengatasi nyeri menstruasi. Analisis data dilakukan secara univariat untuk menggambarkan distribusi frekuensi dan persentase setiap variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata usia responden adalah 18,48 tahun dengan usia menarche rata-rata 12,66 tahun. Rata-rata lama menstruasi dalam satu siklus adalah 4,95 hari. Mayoritas responden menggunakan pembalut kain (87,1%) dengan frekuensi penggantian pembalut rata-rata 3 kali per hari. Sebagian besar responden mengalami dismenorea (91,4%). Tingkat pengetahuan mahasiswa tentang menstruasi menunjukkan bahwa mayoritas responden berada pada kategori pengetahuan baik sebanyak 82,1%, sedangkan 17,9% berada pada kategori cukup. Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa secara umum mahasiswa memiliki pengetahuan yang baik
- Creator
- Pandiangan, Dina Royani Br (STIKes Santa Elisabeth Medan, 2026)
- Date
- 2022
- Item sets
- Keperawatan
