Gambaran Pengetahuan Remaja Tentang Dismenore Pada Remaja di SMA Swasta RK Deli Murni Deli Tua Tahun 2025
- Title
-
Gambaran Pengetahuan Remaja Tentang Dismenore Pada Remaja di SMA Swasta RK Deli Murni Deli Tua Tahun 2025
- Abstract
-
Dismenore merupakan salah satu gangguan menstruasi yang paling sering dialami oleh remaja putri dan dapat berdampak pada aktivitas belajar, konsentrasi, serta kualitas hidup sehari-hari. Dismenorea merupakan nyeri atau kram yang dialami di perut bagian bawah yang muncul sebelum dan saat menstruasi yang cukup parah sehingga dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan remaja tentang dismenore yang mencakup pengertian, tanda dan gejala, faktor risiko, serta penanganannya pada siswi SMA Swasta RK Deli Murni Deli Tua Tahun 2025. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif dengan jumlah sampel 134 responden yang dipilih sesuai kriteria penelitian. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dan dianalisis dalam bentuk distribusi frekuensi untuk menggambarkan tingkat pengetahuan responden pada setiap indikator. Hasil penelitian didapatkan pengetahuan remaja berdasarkan pengertian dismenore baik 99 responden (73,9%). Pengetahuan berdasarkan tanda dan gejala dismenore baik 126 responden (94%). Pengetahuan berdasarkan faktor penyebab i baik 73 responden (54,5%), %). Pengetahuan berdasarkan penanganan dismenore baik 87 responden (64.9%) dan Pengetahuan remaja tentang disminore pada remaja SMA Baik sebanyak 120 responden (89.6%). Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas remaja memiliki pengetahuan yang baik tentang pengetahuan disminore. Hasil penelitian diharapkan dapat menjadi sumber informasi bagi sekolah, tenaga kesehatan, dan peneliti selanjutnya dalam upaya meningkatkan edukasi kesehatan reproduksi pada remaja
- Creator
- Hutajulu, Wilda (STIKes Santa Elisabeth Medan, 2026)
- Date
- 2022
- Item sets
- Keperawatan
