Asuhan Keperawatan Gadar Kritis Pada Ny.R Dengan Gangguan Sistem Perkemihan (CKD) Di Ruangan ICU RS. Santa Elisabeth Medan Tahun 2025
- Title
- Asuhan Keperawatan Gadar Kritis Pada Ny.R Dengan Gangguan Sistem Perkemihan (CKD) Di Ruangan ICU RS. Santa Elisabeth Medan Tahun 2025
- Abstract
-
Gagal ginjal kronis adalah kondisi medis di mana terjadi gangguan pada struktur atau fungsi ginjal yang berlangsung selama lebih dari tiga bulan. Gangguan ini dapat berupa penurunan laju filtrasi glomerulus (LFG) di bawah 60 mL/menit/1,73 m², adanya albumin dalam urin (albuminuria), kelainan pada pemeriksaan urin, pencitraan ginjal, atau hasil histologi yang menunjukkan kerusakan ginjal. Untuk itu, kasus ini menarik untuk dibahas agar dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat dan menjadi pedoman dalam pencegahan penyakit tersebut. Metode dalam karya ilmiah akhir ini menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan Asuhan Keperawatan pada Ny.R dengan Gagal
Ginjal Kronis di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan. Hasil: Manifestasi klinis yang muncul pada kasus Gagal Ginjal Kronis sesuai dengan literature buku dan data yang ada dilapangan. Penentuan diagnosa keperawatan juga disesuaikan dengan standar diagnosa keperawatan indonesia (SDKI). Penentuan rencana keperawatan yang diberikan pada pasien dengan gagal ginjal kronis berupa pengisapan lendir <15 detik, pemberian posisi semi fowler, pemantauan nilai AGDA, pemantuan pola napas dan pemantauan penggunaan otot bantu pernapasan, intake dan output cairan - Creator
- Laoli, Indra Dermawan (STIKes Santa Elisabeth Medan, 2025)
- Date
- 2024
- Description
- Karya Ilmiah Akhir
- Item sets
- Keperawatan
