Hubungan Pola Makan Dengan Tekanan Darah Pada Pasien Hipertensi Di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan Tahun 2025
- Title
- Hubungan Pola Makan Dengan Tekanan Darah Pada Pasien Hipertensi Di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan Tahun 2025
- Abstract
-
Hipertensi merupakan salah satu masalah kesehatan global yang berperan sebagai faktor risiko utama terjadinya penyakit kardiovaskular. Pola makan yang tidak sehat dapat memengaruhi peningkatan tekanan darah. Penelitian bertujuan untuk menganalisis hubungan antara pola makan dengan tekanan darah pada pasien hipertensi di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan tahun 2025. Penelitian
menggunakan metode kuantitatif dengan desain studi cross sectional. Populasi dalam penelitian adalah seluruh pasien hipertensi sebanyak 37 responden. Pengumpulan data pola makan menggunakan kuesioner Food Frequency
Questionnaire (FFQ), dan tekanan darah menggunakan alat sfigmomanometer. Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 19 responden (51,4%) memiliki pola makan yang tidak baik dan 18 responden (48,6%) memiliki pola makan yang baik.
Pengukuran tekanan darah, sebanyak 32,4% responden prehipertensi, 35,1% hipertensi derajat I, dan 32,4% hipertensi derajat II. Hasil uji Chi-square menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara pola makan dengan
tekanan darah (p = 0,015). Kesimpulan, pola makan yang tidak baik berhubungan erat dengan peningkatan tekanan darah pada pasien hipertensi - Creator
- Marta, Maria (STIKes Santa Elisabeth Medan, 2025)
- Date
- 2021
