Analisa Kelengkapan Berkas Rekam Medis Berdasarkan Informed Consent Pada Pasien Jantung Di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan Tahun 2024
- Title
- Analisa Kelengkapan Berkas Rekam Medis Berdasarkan Informed Consent Pada Pasien Jantung Di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan Tahun 2024
- Abstract
-
Rumah sakit adalah institusi pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan secara paripurna. Rekam medis merupakan dokumen penting bagi setiap instalasi layanan, kesehatan yang berupa cacatan pasien, pemeriksaan, pengobatan, tindakan dan pelayanan lain yang diberikan kepada pasien. Rekam medis yang lengkap merupakan citra mutu dari sebuah rumah sakit. Tujuan Penelitian ini adalah untuk menganalisis kelengkapan berkas rekam medis berdasarkan informed consent pada pasien jantung di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan pada tahun 2023. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Sampel pada penelitian ini adalah sebanyak 84 rekam medis. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode total Sampling. Instrumen yang digunakan adalah lembar cheklist. Hasil penelitian diperoleh persentase kelengkapan untuk informed consent nama pasien sebesar 84 (100%) terisi
lengkap, tindakan persetujuan pengobatan 70 (83,3%) yang terisi lengkap, tanggal dan tanda tangan pasien/ keluarga 54 berkas (64,28%) terisi lengkap dan tanda tangan administrasi dokter sebanyak 70 berkas (83,3%) yang terisi lengkap.
Penyebab ketidaklengkapan pengisian berkas informent consent ini diakibatkan kurang teliti petugas dalam menuliskan formulir pasien kesibukan dokter/ perawat. Diharapkan bagi petugas rekam medis, perlu memiliki kesadaran dan kedisiplinan dalam melengkapi rekam medis dengan cara kerja sama yang baik antara perawat, dokter yang bersangkutan - Creator
- Ndruru, Dewi Mesra Adil (STIKes Santa Elisabeth Medan, 2025)
- Date
- 2020
