Gambaran Pengetahuan Ibu Yang Memiliki Bayi Baru Lahir 0-7 Hari Tentang Perawatan Tali Pusat Di Klinik Mitra Kerja Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabeth Medan Tahun 2025
- Title
- Gambaran Pengetahuan Ibu Yang Memiliki Bayi Baru Lahir 0-7 Hari Tentang Perawatan Tali Pusat Di Klinik Mitra Kerja Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabeth Medan Tahun 2025
- Abstract
-
Bayi baru lahir adalah masa transisi penting dari kehidupan di dalam kandungan ke kehidupan di luar rahim. Salah satu aspek penting dalam perawatan bayi baru lahir adalah perawatan tali pusat yang higenis dan tepat, untuk mencegah infeksi seperti tetanus neonatorum dan mempercepat proses pelepasan
tali pusat secara alami. Pengetahuan ibu dalam perawatan tali pusat ini sangat berpereran penting terhadap keberhasilan perawattan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu yang memiliki bayi usia 0–7 hari mengenai perawatan tali pusat di Klinik Mitra Kerja Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabeth Medan. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif kuantitatif dengan teknik purposive sampling, yang berjumlah 30 responden. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis secara univariat. Hasil menunjukkan bahwa sebagian besar ibu memiliki pengetahuan kategori cukup (50%), baik (36,7%), dan kurang (13,3%). Mayoritas responden berusia 20–35 tahun (96,7%), <20 tahun (3,3%), primigravida (56,7%), multigravida (43,3%) serta berpendidikan SMA (70%), S1 (16,7%), D3 (13,3%). Kesimpulan: Sebagian besar ibu memiliki pengetahuan yang cukup tentang perawatan tali pusat.
Disarankan agar klinik mengadakan penyuluhan rutin untuk meningkatkan pemahaman ibu, serta penelitian lanjutan dilakukan dengan menambahkan variabel seperti pekerjaan dan sumber informasi - Creator
- Napitupulu, Kezia Ananta Fortuna (STIKes Santa Elisabeth Medan, 2025)
- Date
- 2022
- Item sets
- Kebidanan
