Gambaran Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Menggunakan Metode Hot-Fit Di Rumah Sakit Adven Medan Tahun 2025
- Title
- Gambaran Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Menggunakan Metode Hot-Fit Di Rumah Sakit Adven Medan Tahun 2025
- Abstract
-
Rumah sakit membutuhkan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) untuk mendukung pelayanan rawat inap, rawat jalan, dan gawat darurat secara efisien. SIMRS mengintegrasikan data manajemen dan medis pasien melalui berbagai subsistem seperti rekam medis elektronik, laboratorium, radiologi, dan farmasi. Sistem ini berperan penting dalam meningkatkan mutu pelayanan dan pengambilan keputusan di rumah sakit. Tujuan Penelitian ini
adalah Untuk Mengetahui Gambaran Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit berdasarkan Human (Manusia), Organization (Organisasi), Technology (Teknologi), dan Net-Benefit (Manfaat). Jenis rancangan penelitian yang
digunakan adalah penelitian deskriptif. Sampel pada penelitian ini sebanyak 70 responden yang terdiri dari seluruh petugas rekam medis, pendaftaran rawat inap, pendaftaran rawat jalan dan petugas ruang rawat inap. Analisis data penelitian menggunakan analisis univariat. Teknik sampling yang digunakan teknik nonprobability sampling dengan teknik total sampling. Instrumen yang digunakan adalah lembar kuesioner. Hasil penelitian diperoleh persentase penggunaan sistem
(human) sebesar 60 orang (85.7%), kepuasan pengguna (human) sebesar 59 orang (84.3%), struktur organisasi 58 orang (82.9%), lingkungan organisasi 61 orang
(87.1%), kualitas sistem (technology) 65 orang (92.9%), kualitas sistem informasi (technology) 64 orang (91.4%), kualitas layanan (technology) 63 orang (90.0%), manfaat (Net-Benefit) 61 orang (87.1%). Berdasarkan penelitian yang dilakukan di rumah sakit penggunaan SIMRS di rumah sakit Advent Medan sudah baik dan masih perlu meningkatkan dan mempertahankan dan senantiasa melakukan monitoring secara berkala terhadap SIMRS dan melakukan tugasnya sesuai dengan standart operasional prosedur dan tetap mempertahankan serta meningkakan kinerja yang sudah dilakukan yang sudah berjalan baik - Creator
- Laia, Grace Putri (STIKes Santa Elisabeth Medan, 2025)
- Date
- 2021
